Arti Videotron Adalah ?
Videotron adalah sebuah layar panel dengan teknologi lampu LED yang mampu menampilkan video, gambar, chart, diagram atau konten apapun.
Silahkan lihat gambar di bawah ini :
Nanti akan Saya jelaskan bedanya dengan panel videotron yang outdoor.
Anyway, awalnya videotron ini masuk ke Indonesia digunakan untuk media advertising. Dengan masuknya videotron ke Indonesia, artinya posisi baliho printing mulai tersingkir.
Mengapa baliho konvensional mulai ditinggalkan?
Alasan utamanya adalah karena baliho printing konvensional tidak bisa menampilkan konten bergerak seperti video. Karna sifatnya yang statis, para pengiklan mulai pindah haluan menggunakan videotron.
Jadi tidak salah juga kalau banyak orang mengartikan videotron sebagai baliho digital. Karena memang seperti baliho fungsinya.
Tapi tahukah Kamu bahwa nama videotron hanya dikenal di Indonesia saja. Karena barang ini lebih dikenal dengan nama LED display di luar negri. Bahkan sebelum dikenal dengan nama videotron dulu pernah dikenal dengan nama megatron.
Jenis Videotron
Videotron dibagi menjadi 2 type , yaitu :
- Videotron Indoor
- Videotron Outdoor
Sebagaimana dengan namanya, videotron outdoor bisa diartikan bahwa peruntukan videotron tersebut digunakan di luar ruangan / outdoor.
Sebaliknya, videotron indoor digunakan untuk di dalam ruangan / indoor.
Tentunya ada beberapa perbedaan antara videotron indoor dan videotron outdoor. Nanti akan Saya bahas. Sebelum membahas kesana, Saya ingin membahas tentang fungsi videotron.
Nah apa saja fungsi videotron? Berikut ini adalah penjelasannya.
Fungsi Videotron
Sebagai seorang praktisi yang berkecimpung di dunia videotron, Saya membagi fungsi videotron menjadi 3 hal , yaitu :
- Sebagai Media Advertising
- Sebagai Media Komunikasi/Informasi
- Sebagai Media Enterteintment
Videotron Sebagai Media Advertising
Seperti yang Saya singgung di atas bahwa para pengiklan saat ini mulai merubah kebiasaan mereka beriklan, dari menggunakan baliho printing menjadi menggunakan videotron.
Alasannya beriklan di videotron dinilai lebih menarik perhatian audience karena mampu menampilkan gambar bergerak (video). Dimana video dipikir lebih menarik perhatian dibanding gambar diam (statis).
Umumnya penggunaan jenis videotron yang digunakan untuk media advertising adalah type outdoor. Karena memang umumnya videotron ini diletakkan di luar ruangan seperti pinggir jalan ataupun menempel pada gedung-gedung tinggi.
Tujuannya adalah untuk menjangkau audience yang lalu lalang di sekitar tempat tersebut.
Berikut ini adalah contoh videotron yang digunakan untuk advertising.
Foto di atas adalah salah satu project di Graha Mandiri – Jakarta. Project ini diselesaikan oleh PT. Creative Media Indonesia, perusahaan tempat Saya bekerja.
Videotron Sebagai Media Informasi/Komunikasi
Selain digunakan untuk kebutuhan advertising, videotron juga digunakan sebagai media komunikasi di suatu instansi atau perusahaan. Biasanya untuk segment ini lebih dikenal dengan istilah corporate communication.
Pada penggunaan di perusahaan, umumnya videotron mengantikan posisi mading (majalah dinding). Dengan adanya videotron, mading konvensional berubah menjadi mading digital. Informasi yang disampaikan menjadi lebih menarik perhatian.
Bahkan selain digunakan sebagai mading ataupun welcome screen di receptionist, videotron juga dimanfaatkan sebagai layar untuk keperluan meeting.
Berikut ini adalah contoh penggunaan videotron sebagai meeting screen :
Gambar di atas adalah salah satu contoh dari project PT. Creative Media Indonesia juga, tepatnya project meeting room di Kementrian ESDM.
Lingkup ini tidak hanya pada penggunaan di instansi pemerintah dan perkantoran. Bahkan saat ini videotron juga digunakan untuk kebutuhan ibadah. Contohnya saja banyak gereja-gereja yang mulai melirik videotron digunakan untuk kebutuhan ibadah.
Berikut ini adalah contoh videotron yang digunakan di gereja GBI Lewi, :
So, untuk kebutuhan informasi dan komunikasi videotron juga dapat digunakan di berbagai aspek. Mulai dari education, corporate, worship, dan banyak lagi.
Videotron Sebagai Media Entertaintment
Fungsi yang terakhir adalah sebagai media entertaint. Contoh yang paling mudah biasanya digunakan sebagai latar dari suatu event / ceremonial.
Kalau Kamu pernah menonton konser musik dan ada latar belakang layar besar, itu juga menggunakan videtron. Atau contoh lain adalah penggunaan videotron di wedding ceremony, hingga panggung kampanye. Serius lho dipakai untuk kampanye juga.
Beberapa bulan yang lalu saat bulan kampanye di Maret-April 2019, para caleg menggunakan videotron untuk kampanye mereka. Dahsyat,…..
Berkaitan dengan event entertaintment, PT. Creative Media Indonesia juga pernah menangani event seperti fashion show serta event-event di Ballroom. Di bawah ini adalah contoh event yang di selenggarakan di Senayan City beberapa bulan yang lalu saat acara Fashion Nation 2019.
Perbedaan Videotron Indoor Dan Outdoor
Sebagai pengetahuan saja, Saya ingin share perbedaan dasar antara videotron indoor dan indoor. Perbedaan videotron dapat dibedakan menurut kriteria berikut ini :
- Jenis lampu LED yang digunakan
- Kerapatan pixel lampu
- Ketahanan terhadap air
- Tingkat kecerahan lampu
- Tingkat konsumsi listrik
- Jarak pandang ideal
Jenis Lampu
Dari jenis lampu yang digunakan oleh videotron ada 2 macam yaitu SMD dan DIP. Videotron outdoor umumnya menggunakan lampu DIP sedangkan videotron indoor umumnya menggunakan lampu SMD. Nah seperti apa penampakan lampu SMD dan DIP? Silahkan lihat gambar berikut ini.
Kerapatan Pixel
Kerapatan pixel pada videotron outdoor jauh lebih besar dibanding videotron indoor. Kalau dikategorikan, kerapatan videotron outdoor berkisar dari pixel 32 sampai dengan pixel 6. Maksud dari pixel 32 adalah, jarak dari lampu ke lampu berikutnya adalah 32 mm.
Bahasa uang umum digunakan oleh para pemain videotron menyebutnya dengan istilah P32. Artinya pixel kerapatannya adalah 32 mm. Jadi, jangan pusing kalau ada istilah P32. P16, P10, P8, P6.
Nah, sedangkan untuk videotron indoor biasanya bermain pada pixel 4 hingga pixel 1. mulai dari P4,P3,P2,P1. Dan sekarang ini malah sudah ada pixel yang dibawah pixel 1. Artinya kerapatan pixelnya sudah sangat rapat sekali.
Ketahanan Terhadap Air
Kalau untuk masalah ketahanan Air, videotron outdoor sudah pasti lebih unggul dibanding yang indoor. Karena penempatan videotron outdoor berada di luar ruangan dimana harus menghadapi situasi hujan. Maka wajib hukumnya videotron outdoor tahan dengan air.
Kebalikan dari videotron outdoor, karena pada videotron indoor posisinya berada di dalam ruangan , maka umumnya tidak memiliki fitur tahan air atau waterproof.
Tingkat Kecerahan Lampu
Kecerahan lampu videotron outdoor jauh lebh terang dibanding videotron indoor. Bahkan untuk videotron outdoor ada yang memiliki brightness hingga 10.000 nits (satuan kecerahan cahaya).
Videotron indoor tidak membutuhkan kecerahan cahaya yang terlalu tinggi. Karena di dalam ruangan normal cukup dengan kecerahan maksimal 500 nits. Karena kalau terlalu terang akan menyilaukan audience yang melihat.
Beda halnya dengan outdoor. Karena di outdoor harus melawan terangnya sinar matahari maka dibutuhkan tingkat kecerahan yang tinggi.
Tingkat Konsumsi Listrik
Videotron outdoor indoor membutuhkan power consumption yang tinggi. hal ini karena jumlah lampu LED pada videotron indoor jauh lebih banyak dibanding videotron outdoor.
Misalnya saja, untuk panel videotron ukuran 1 meter x 1 meter di videotron outdoor P32 hanya memiliki 300 lampu, sedangkan videotron indoor P3 memiliki lebih dari seribu lampu. Nah listrik yang dibutuhkan untuk menghidupkan lampu sebanyak 300 jauh lebih sedikit ketimbang harus menghidupkan lebih dari seribu lampu kan?
Jarak Pandang Ideal
Jarak pandang ideal videotron outdoor umumnya lebih dari 5 meter. Sedangkan videotron indoor jarak pandangnya adalah 5 sampai 1 meter.
Jarak pandang ideal dipengaruhi oleh kerapatan pixel videotron. Semakin renggang maka jarak pandang idealnya semakin jauh. Sebaliknya, semakin rapat maka jarak pandang semakin dekat.
Perangkat-Perangkat Yang Dibutuhkan Pada Videotron
Ada beberapa perangkat yang dibutuhkan untuk menghidupkan sebuah videotron, diantaranya adalah :
- Senderbox
- Video Processor
- Media Player
- Software Pengelola Konten (CMS)
Apa saja fungsi dari perangkat-perangkat tersebut? Berikut adalah penjelasannya
Senderbox
Ada satu komponen penting dalam sendingbox yang bernama sending card. Nah sending card inilah yang berfungsi mengirimkan sinyal ke panel videotron, sehingga file gambar ataupun video dapat terbaca dan bisa ditampilkan di layar.
Kalau diibaratkan, sendingbox adalah translator penerjemah bahasa antara media player dan videotron.
Tanpa adanya sendingbox, maka mustahil videotron bisa menampilkan konten yang dikirim dari media player. Pada sendingbox ini juga pengaturan dan penyetingan antara panel videotron satu dan yang lain dimanage.
Selain itu sendingbox juga memiliki fitur untuk mengatur kecerahan layar videotron.
Video Processor
Yang Saya tunjuk pada gambar adalah salah satu video processor keluaran dari China. Brandnya adalah VDWall, sedangkan yang bagian bawah adalah video processor Magnimage.
Fungsi video processor ini adalah sebagai pengatur input dan output channel. Selain pengatur channel input dan output, video processor juga berfungsi untuk scaling resolusi konten.
Fungsi scaling ini adalah untuk untuk adjustment konten agar bisa fitted dan proporsional di layar videotron.
Sebenarnya device ini optional. Device ini hanya digunakan apabila ada banyak input yang ingin ditampilkan ke dalam videotron. sebagai contoh lihat gambar di bawah .
Pada gambar di atas bisa dilihat bahwa ada 4 jenis input yang ingin ditayangkan ke dalam layar. Ada player A, Player B, Kamera A, dan Kamera B.
Melalui video processor lah semua input ini bisa di atur kapan harus tampil ataupun tidak tampil. Dan bahkan video processor juga mampu membagi layar videotron kedalam beberapa layout atau biasa dikenal dengan istilah PIP (picture in picture).
Kalau merujuk pada topologi gambar di atas, kira-kira seperti inilah PIP yang bisa dilakukan.
Jadi kalau disimpulan, fungsi video processor adalah sebagai berikut :
- Pengatur channel input dan output
- Scaling / adjustment resolusi konten
- Membagi layout layar (PIP)
Media Player
Sumber konten yang tampil di videotron berasal dari media player. Jadi dalam hal ini banyak sekali alat yang bisa digunakan sebagai media player. Contohnya adalah sebagai berikut :
- Laptop / CPU
- Digital signage player
- DVD player
- Apple TV
- Android box
- Kamera
- Dan lain-lain
Device apapun yang dapat memutar konten (gambar/video) dan memiliki output kemungkinan besar bisa digunakan sebagai media player.
Software Pengelola Konten (CMS)
Khusus pengguna windows, khususnya pada PC bisa menggunakan software khusus pengelola konten untuk videotron, nama aplikasinya adalah Novastudio.
Aplikasi Novastudio ini FREE, gratis dan bisa di download dengan bebas di internet atau bisa langsung download pada link di bawah ini :
Download software Novastudio Version 3.2 : Download Di Sini
Novastudio ini hanya bisa digunakan apabila videotron menggunakan Senderbox Novastar dan juga pada panel videotronnya terdapat receiving card merk Novastar juga. Intinya kalau ingin menggunakan aplikasi ini Kamu harus menggunakan produk mereka.
Kelemahan aplikasi ini adalah, aplikasi ini hanya jalan pada kondisi offline / lokal saja. Tapi tenang, kalau Kamu ingin mengontrol videotronmu dari jauh Kamu bisa gunakan aplikasi Signagelive.
Baca juga : Aplikasi Videotron Signagelive | Pengendali Videotron Jarak Jauh (100%)
Penutup
Saya kira itu saja informasi dasar tentang videotron. Jika Kamu ingin tahu atau bertanya seputar videotron silahkan tanya langsung ke saya dengan langsung mengirim email ke mail@junaedialwi.com
Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah wawasan Kamu.
Kalo untuk mirroring layar PC, pake controller type apa pak?
Saya biasa menggunakan Controller Novastar dan untuk proses mirroringnya kami menggunakan software bawaannya yaitu Novastudio. Tapi Pak Aris lihat dulu videotron yang digunakan menggunakan receiving card merk apa. Jika receiving cardnya menggunakan merk Linsn artinya controllernya juga harus menggunakan merk linsn. Tapi untuk software mirroringnya tetap bisa menggunakan Novastusio ataupun software LED lainnya.
Semoga jawaban ini membantu
kalo untuk harganya berapa ya? saya rencana ingin pasang videotron ukuran 2mX1,5m
Halo Pak Widi, Kalaun untuk harga tergantung type videotronnya. Pak widi ingin pasang indoor atau outdoor ? Mungkin bisa konsultasikan dulu kepada Saya di product@cmi-led.com Saya akan bantu siapkan solusinya.
Kalau seperti yang di pasang di Terminal Soekarno Hatta yang di dindinding itu termasuk videotron juga atau ada lain penyebutannya,
LED videotron pak namanya.
Apaa perbedaan vidiotron dan bilbord??? Apaa kah smaa?? Terimakasih
Billboard itu media promosi layaknya videotron. Bedanya kalau billboard menggunakan media printing sedangkan videotron menggunakan screen LED. Kira-kira itu Pak. Kalau fungsinya sih sama sama untuk dipakai media promosi.
sangat membantu sekali mas. penjelasan rinci dan lengkap. sukses selalu mas dari kami persewaan videotron
Sama sama Mas , semoga menjadi manfaat